PROSEDUR PEMBUATAN INDIKATOR
1. EBT (ERIOCROM BLACK T)
Timbang 100 mg serbuk zat warna EBT ,10 gram Kristal NaCl atau Kristal
Na2SO4 an hidrat. Kedua zat tersebut dicampur dengan cara menggerus didalam
mortar sampai halus dan merata.
Penggunaannya 100 mg (seujung spatel ) untuk satu kali titrasi.
2. Merah metil
Larutkan 25 mg metil P dengan 0,95 ml larutan Natrium hidroksida 0,05 N
dan 5 ml etanol 95 % setelah larut sempurna, tambahkan etanol 50 % secukupnya
hingga 250,0 ml
3. Jingga metil
Larutkan jingga metil P 0,04 % b/v dalam etanol 20 %
4. BTB
Larutkan 100 mg biru brom timol P dengan 3,2 ml Natrium Hidroksida 0,05
N dan 5 ml etanol 90 % ,setelah larut sempurna tambahkan etanol 20 % secukupnya
hingga 250,0 ml.
5. MUREXIDE
Haluskan 100 mg serbuk murexide dengan 10 gram KNO3 atau 10 gram NaCl .
Pada pemakaiannya 100 gram serbuk murexide tiap volume 150 sampai 200 ml.
6. Larutan indicator Fenolftalein 0,035 %.
Timbang ± 0,035 gram Fenolftalein ,larutkan dalam 100 ml alcohol 70 %
7. Amilum 0,5 %.
0,5 gram amilum dilarutkan dalam 100 ml aquades dingin, didihkan selama
2 menit hingga larutan jernih.
8. K2 Cr O4 5%
Larutkan 5 gram serbuk K 2 Cr O4 ad 100 ml aquades
mantullllllll
BalasHapus